Sehubungan dengan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa PT LAUTAN LUAS Tbk (“Perseroan”) yang diselenggarakan pada tanggal 25 Januari 2017 yang mata acaranya adalah Perubahan Susunan Anggota Dewan Komisaris Perseroan dan memenuhi Peraturan Otoritas Jasa Keuangan No. 32/POJK.04/2014 tgl. 8 Desember 2014 tentang Rencana Dan Penyelenggaraan Rapat Umum Pemegang Saham Perusahaan Terbuka, Direksi Perseroan dengan ini mengumumkan Daftar Riwayat Hidup calon anggota Dewan Komisaris Perseroan.